Kondisi Umum Desa
31 Januari 2017 19:19:07 WITA
Desa Bongancina merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng. Dengan luas wilayah 653 Ha atau sekitar 0,050% luas Kabupaten Buleleng. Jarak tempuh dari Desa ke kecamatan 30 Km atau 45 menit. Secara administratif Desa Bongancina terbagi atas 3 Banjar Dinas/Dusun yang meliputi Banjar Dinas Bongancina Kaja, Banjar Dinas Batukapal, dan Banjar Dinas Pangkungkunyit. Jumlah penduduk Tahun 2017 adalah 1.446 jiwa terdiri dari 725 laki-laki, 721 perempuan dan 358 KK. Mata pencaharian penduduk sebagian besar petani. Hasil perkebunan unggulan adalah kopi, coklat, dan buah-buahan seperti slak dan manggis. Pada bidang peternakan ada peternakan ayam, kambing, dan babi.
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |